PERINGATAN MAULID NABI MUHAMMAD SAW 1438 H

Posted by Kang Guru Selasa, 27 Desember 2016 2 komentar

MAULID NABI MUHAMMAD SAW SMPN 1 WEDARIJAKSA
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1438 H
KAMIS, 15 DESEMBER 2016. Menjadi hari yang berbeda di Lingkungan SMP Negeri 1 Wedarijaksa, karena pada hari itu sedang diberlangsungkan Kegiatan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1438 H. pemilihan tanggal dan harinya memang disesuaikan dengan agenda kegiatan sekolah, pasca UAS (ulangan Akhir Semester) I, dari Sekolah mengagendakan Wisata Exotic Kabupaten Pati disusul dengan kegiatan class meeting. Sehingga dipilih kamis, 15 Desember 2016 untuk kegiatan rohani.

MAULID NABI MUHAMMAD SAW SMPN 1 WEDARIJAKSA
Keluarga Besar Musholla Ihlasun Nahdliyyin Spenzarie

Kegiatan ini dilaksanakan sangat meriah sekali, karena memang perlengkapan acara sangat mendukung, mulai dari panggung, sound system, tratak dan lain sebagainya sudah disiapkan dari Panitia Kegiatan yang notabennya adalah anak-anak sekolah. Meskipun ini agenda yang tidak wajib akan tetapi antusias dari seluruh peserta kegiatan sangat dominan sehingga hiruk pikuk kemeriahan untuk melantunkan sholawat dan syair islami sangat menggema. Terlebih pada saat ditampilkan group rebana binaan dari ekstrakurikuler Rebana spenzarie mulai dari kelas 7 sampai kelas 9 yang terhimpun menjadi 4 group, kemeriahan kebersamaan dalam balutan sholawat sangat tergambar jelas.
MAULID NABI MUHAMMAD SAW SMPN 1 WEDARIJAKSA
Peserta Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1438 H

Acara dimulai dengan penampilan perdana Group Rebana El-Syalala dari kelas 7 Putri, dengan kekuatan 18 personil. Lumayan banyak karena memang peminat dari kelas 7 putri tidak bias dibendung sehingga dengan giat mereka selalu rajin berlatih setiap hari rabu, sepulang sekolah. El-syalala membawakan 3 lagu unggulan mereka dengan judul, Santri Sholihah, Guruku Tercinta dan Obat Hati.
MAULID NABI MUHAMMAD SAW SMPN 1 WEDARIJAKSA
El- Syalala Kelas 7 Putri

Disusul dengan penampilan El-Fata dari kelas 7 putra dan putri, dengan kekuatan 16 orang, rebana ini juga gigih berlatih setiap hari kamis dalam ekxul rebana di SMPN 1 Wedarijaksa. Dengan suara vocalis mereka yang menggelegar ada Vina, Aqila, Neli dan Lilis mereka membawakan lagu andalan mereka diantaranya, Turi Putih, Ya Kholiqol Akhwan dan Ya Rosulalloh versi Tum Hi Ho.
MAULID NABI MUHAMMAD SAW SMPN 1 WEDARIJAKSA
El - Fata Kelas 7 Putra & Putri

Berikutnya tidak kalah andil dalam menyajikan tampilan, Group Rebana ABI (Anak Bapak Iksan) dari kelas 8 juga tidak kalah heboh menampilkan kebolehan mereka dalam melantunkan syair-syair merdu slow religi dengan vocalis, Nisa, Meryka, Navida dan Tarisa dengan membawakan lagu Ya Imamarus, Kelayung-layung, dan Al-qolbul Mutayyam.
MAULID NABI MUHAMMAD SAW SMPN 1 WEDARIJAKSA
ABI (Anak Bapak Iksan) Kelas 8

Acara dimulai dengan pembawa acara dadakan tetapi memuaskan, pasangan Tio dan Matus, diawali dengan pembukaan, pembacaan ayat-ayat suci Al-Qur’an oleh Ihda dan Putri. Lantas selanjutnya pembacaan mauled Nabi Muhammad SAW oleh Group Burdah Ekxul Rebana El-Fairuz dari kelas 9 dan dipimpin langsung oleh Bapak Iksan Sunaryo, S.Pd.I penanggungjawab ekxul rebana.
MAULID NABI MUHAMMAD SAW SMPN 1 WEDARIJAKSA
Burdah Ekxul Rebana Spenzarie 

Acara dilanjutkan dengan sambutan ketua panitia oleh Annisa kemudian dilanjutkan istirahat, dengan penampilan spektakuler dari Group rebana El-Fairuz kelas 9, dengan membawakan lagu Ya Rosulalloh, Yale Yale dan Ya Robbi.
MAULID NABI MUHAMMAD SAW SMPN 1 WEDARIJAKSA
El - Fairuz Kelas 9


Dengan sambutan spektakuler dari Ibu Kepala Sekolah sekaligus memimpin lagu Sholatum bersama Group Rebana El-Fairuz makin menambah semarak acara sebelum Ustadz memberikan ceramah. Baru kemudian Pak Ustadz Ali Anwar dari Juana memberikan tausiyah kepada seluruh peserta Maulid Nabi Muhammad SAW di SMPN 1 Wedarijaksa.
MAULID NABI MUHAMMAD SAW SMPN 1 WEDARIJAKSA
Ustadz Ali Anwar dari Juana

Baca Selengkapnya ....

WANITA KEJAM

Posted by Kang Guru Senin, 26 Desember 2016 0 komentar
WANITA KEJAM


Membicarakan wanita nampaknya identic dengan kelembutan dan kehalusan, baik dalam tutur kata maupun perbuatan. Ini memang benar karena kita tahu bahwa kita semua dilahirkan oleh seorang bidadari cantik yang dikirim Tuhan kepada kita sehingga rasa kasih dan sayangnya mampu melelehkan kobaran api yang membara.
Wanita juga merupakan sesosok makhluk terindah sebagai penghias dunia ini. Sehingga tanpa wanita dunia ini terasa hampa. Itu yang kutau tentang devinisi sederhana tentang wanita.

Tetapi jauh mendalami tentang makna wanita dan harapan kepada wanita, justru sebeliknya yang terasa. Wanita itu kejam, tak berperikemanusiaan, egois, ingin menang sendiri, tak mau melihat perjuangan seseorang, tak mau berterimakasih, tak mau membalas kebaikan. Berkata lembut bak bidadari impian, tetapi menusuk jauh menyakitkan hati.


Mungkin ini bias dibilang kemarahan, tetapi inilah kenyataan yang ada. Wahai wanita, terlebih khusus “engkau”, kau sudah menabur benih paku dihati selamanya akan menancap. Rasa sakit itu tidak akan pernah hilang selamnya. 

Baca Selengkapnya ....
Cara Buat Email Di Google | Copyright of Kang Guru Wedarijaksa.